ESI Kota Pekanbaru Akan Menggelar Turnamen Mobile Legend

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr +

Cakrariau.com - E-Sport Indonesia (ESI) Cabang Kota Pekanbaru akan menggelar Turnamen Mobile Legend se Kota Pekanbaru untuk tingkat mahasiswa dan umum, pada tanggal 19 dan 25 September 2020.

Ketua ESI Kota Pekanbaru, Tekad Indra Pradana Abidin mengatakan, turnamen mobile legend ini digelar untuk persiapan menuju PON ke XX yang akan diselenggarakan di Papua.

“Ajangan turnamen ini kita sediakan untuk menjaring para atlet ataupun pemain yang nantinya dipersiapkan untuk skuad tim ESI Kota Pekanbaru dan juga persiapan menuju PON ke XX nanti” ucap Tekad, Senin (07/09/2020).

Tekad menyampaikan, turnamen mobile legend ini dibagi dalam dua kategori yaitu, tingkat mahasiswa se Pekanbaru dan umum.

“Kita bagi dalam dua kategori, mahasiswa dan umum. Ajang ini juga sebagai pencarian bibit berbarkat dalam E-Sport yang nantinya akan dilakukan pembinaan, sehingga game online bukan hanya untuk sekedar bermain saja, tapi bisa memberikan kebanggaan bagi daerah” terang Tekad.

Selanjutnya, Ketua Pelaksana Turnamen Mobile Legend, Naldi Saputera menyampaikan, turnamen mobile legend ini akan bertempat di Kampus STIKES Hang Tuah Kota Pekanbaru.

“Tempatnya di STIKES Hang Tuah, dengan total hadiah jutaan rupiah. Untuk mahasiswa itu bebas uang pendaftaran, sedangkan untuk umum itu 25 ribu per tim” terang Naldi.

Diketahui, masa pendaftaran turnamen mobile legend ini dari mulai tanggal 4 – 18 September 2020 untuk mahasiswa, dan 4 – 23 September 2020 untuk kategori umum.

Untuk pendaftaran bisa dilakukan melalui online. Untuk mahasiswa dengan mengklik https://bit.ly/esipkuxmsl dan untuk umum http://s.id/touresipku atau dapat mengubungi 0823 8560 3881 (Bayu).

 

Sumber : Wajahriau.com 

Share.

Comments